Ramuan Herbal Penurun Kolesterol yang Bisa Anda Coba!
Ramuan herbal penurun kolesterol kini sudah bisa Anda buat sendiri di rumah dengan bahan-bahan yang mudah didapatkan. Pada dasarnya, kolesterol ini muncul karena gaya hidup serta pola makan yang buruk.
Kolesterol bisa membuat tumpukan lemak menjadi keras di dalam saluran pembuluh darah sehingga bisa menyumbat aliran darah. Jika Anda memiliki penyakit kolesterol dan tidak ingin minum obat kimia, maka ramuan herbal dari bahan alami bisa membantu untuk menurunkan kolesterol.
Ini Dia Ramuan Herbal Penurun Kolesterol
Melansir dari buku karya Prof H. Hembing W yang berjudul ‘Ramuan Lengkap Herbal Taklukkan Penyakit’, kolesterol disebabkan oleh berbagai faktor, seperti obesitas, stress, kurang olahraga, serta mengkonsumsi makanan mengandung lemak jenuh.
Kolesterol ini bisa dicegah dengan berbagai cara, seperti mengatur pola makan, olahraga teratur, konsumsi makanan tinggi serat, dan sebagainya. Tapi jika Anda terlanjur menderita kolesterol, maka bisa mencoba untuk mengkonsumsi ramuan herbal penurun kolesterol yang dilansir dari berbagai sumber, diantaranya:
1. Lemon dan bawang putih
Lemon mengandung vitamin yang bermanfaat untuk menurunkan kolesterol tinggi. Sedangkan bawang putih memiliki kandungan alisin yang dapat meluruhkan kolesterol serta lemak dalam tubuh.
Membuat ramuan kombinasi lemon dan bawang putih bisa membantu menurunkan kolesterol secara signifikan apabila Anda mengkonsumsinya secara rutin. Dilansir dari Kompas.com, cara membuat ramuan herbal ini yaitu sebagai berikut:
- Siapkan 1 gelas jus bawang putih, 2 gelas jus lemon
- Tambahkan jahe dan cuka apel
- Masukkan dan campurkan bahan ke dalam panci lalu masak selama kurang lebih 30 menit. Setelah mendidih, dinginkan sejenak.
- Tambahkan 2 – 3 sendok madu, aduk hingga rata
- Pindahkan ramuan herbal penurun kolesterol tersebut ke dalam botol kaca dan masukkan ke dalam kulkas
- Minum ramuan herbal tersebut satu sendok makan setiap pagi selama tiga minggu secara rutin
2. Jahe dengan bawang putih
Melansir dari Sajiansedap.grid.id, bawang putih mengandung antioksidan yang berguna untuk melancarkan aliran darah serta menjaga kesehatan jantung. Sedangkan, jahe memiliki kandungan yang bisa menurunkan lemak jahat dalam tubuh. Untuk cara pembuatan ramuan herbal penurun kolesterol ini cukup mudah, yaitu sebagai berikut:
- Masukkan 4 siung bawang putih dan 1 buah jahe ke dalam blender, lalu haluskan.
- Tambahkan 8 gelas air matang, 125 ml air lemon, dan 1 cangkir madu, aduk hingga tercampur rata.
- Saring ramuan tersebut dan diamkan di kulkas selama 5 hari.
- Anda bisa meminum ramuan herbal tersebut saat kondisi perut kosong atau sebelum makan.
- Sebaiknya ramuan ini tidak dikonsumsi lebih dari 2 minggu.
3. Jahe dengan madu
Mengutip dari tribunnews.com, madu yang dicampur dengan jahe bisa berkhasiat sebagai ramuan herbal penurun kolesterol dalam tubuh. Selain itu, kedua kombinasi bahan ini bisa membantu menurunkan berat badan jika rutin dikonsumsi dan tidak berlebihan. Jahe adalah salah satu rempah yang sudah lama dipercaya bisa untuk meningkatkan daya tahan tubuh.
Kini rupanya juga bisa membantu menurunkan LDL (Low Density Lipoprotein). Sedangkan, madu baik digunakan untuk menjaga kesehatan tubuh dan meningkatkan imun tubuh. Sehingga keduanya memiliki kombinasi yang pas untuk melawan LDL dalam tubuh. Untuk cara membuatnya cukup mudah, yaitu sebagai berikut:
- Anda hanya perlu menggeprek jahe dan menyeduhnya dengan air mendidih.
- Lalu, tambahkan madu secukupnya dan jangan terlalu banyak.
- Tutup sebentar gelas yang berisi ramuan herbal tersebut agar larut dengan sempurna, lalu nikmati selagi hangat.
4. Wedang uwuh
Wedang uwuh juga dinilai efektif sebagai ramuan herbal penurun kolesterol dalam darah. Wedang uwuh adalah minuman hangat yang terbuat dari bahan herbal, seperti jahe, daun kayu manis kering, daun cengkeh, kayu secang, daun pala kering, dan gula batu. Untuk mendapatkan minuman herbal ini, Anda bisa membuatnya sendiri di rumah dengan membeli bahan-bahannya di pasar. Cara membuatnya cukup sederhana, yaitu seperti berikut:
- Bakar jahe dan geprek sampai pipih.
- Masak air hingga mendidih dan masukkan jahe. Rebus sampai sarinya keluar.
- Lalu, masukkan cengkeh, daun kayu manis, daun cengkeh, serutan kayu secang, daun pala, dan gula batu.
- Rebus semua bahan sekitar 15 menit, kemudian dinginkan.
- Ramuan herbal penurun kolesterol tersebut bisa disaring atau tidak sesuai dengan selera, lalu minum wedang uwuh secara rutin.
5. Sereh, Jahe, dan Gula Merah
Rebusan sereh, jahe, dan gula merah bisa digunakan sebagai minuman herbal penurun kolesterol. Rempah-rempah ini telah terbukti berkhasiat untuk tubuh. Kolesterol tinggi merupakan faktor risiko utama penyakit jantung. Sehingga, dengan menjaga kadar kolesterol dalam batas normal, maka Anda juga bisa mengurangi risiko penyakit jantung.
Jika Anda ingin mencobanya, maka bisa memilih salah satu dari 5 ramuan herbal di atas. Sebaiknya, Anda mengkonsumsi ramuan herbal penurun kolesterol tersebut sesuai takaran agar tidak memicu efek samping.